Sukabumi – Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali, menyampaikan dukungan penuhnya terhadap pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Tahun Anggaran 2025 yang resmi dibuka di Desa Cisarua, Kecamatan Sukaraja, pada Selasa, 6 Mei 2025.
Kegiatan yang dibuka oleh Bupati Sukabumi, H. Asep Japar, ini dinilai Budi sebagai bentuk sinergi strategis antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mendorong percepatan pembangunan yang merata hingga ke pelosok desa.
“TMMD bukan hanya menyentuh pembangunan infrastruktur, tetapi juga menyasar aspek non fisik seperti peningkatan kapasitas masyarakat. Ini adalah bentuk sinergi luar biasa,” ujar Budi.
TMMD ke-124 berlangsung dari 6 Mei hingga 4 Juni 2025, dengan program fisik meliputi pembangunan rabat beton, perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH), pemasangan pipa air bersih, pembuatan sumur bor, hingga kegiatan ketahanan pangan dan penghijauan. Sementara program non fisik melibatkan edukasi kebangsaan, penyuluhan pertanian, kesehatan, serta lingkungan hidup.
Budi menegaskan bahwa DPRD Kabupaten Sukabumi akan terus mendukung dan memantau pelaksanaan TMMD agar program ini memberikan hasil optimal dan manfaat langsung bagi warga.
“TMMD adalah bukti komitmen bersama dalam membangun desa sebagai fondasi pembangunan daerah. Partisipasi aktif warga menjadi kunci kesuksesan program ini,” tambahnya.
Ia juga mengapresiasi Kodim 0607/Kota Sukabumi atas pemilihan Kecamatan Sukaraja sebagai lokasi kegiatan TMMD, karena dinilai mampu memperkuat nilai gotong royong dan mempercepat pencapaian pembangunan di wilayah tersebut.
Selain kegiatan pembangunan, TMMD juga menghadirkan berbagai layanan sosial seperti pemeriksaan kesehatan gratis, promosi UMKM lokal, dan penyaluran bantuan sosial kepada warga.
“Sinergi semacam ini harus terus kita jaga dan tingkatkan agar visi Kabupaten Sukabumi yang maju, unggul, berbudaya, dan berkah benar-benar bisa terwujud,” tutup Budi Azhar.