SUKABUMI – Sneakers kini lebih dari sekadar sepatu kasual mereka telah menjadi elemen penting dalam dunia fesyen, bahkan sering kali hadir dalam desain mewah. Seiring dengan perubahan tren gaya hidup pasca-pandemi, sneakers terus bertransformasi dan diprediksi akan tetap menjadi sorotan utama di dunia fashion pria pada tahun 2025. Banyak merek ternama seperti Balenciaga, Dolce & Gabbana, hingga Chanel, yang terinspirasi oleh desain sneakers dari merek seperti Nike dan Adidas, dan menggabungkan material premium serta desain futuristik. Berikut adalah lima prediksi tren sneakers pria di tahun 2025:

  1. Camel Suede
    Sneakers dengan bahan suede, khususnya dalam warna camel, memberikan kesan mewah dan elegan. Desain ini cocok untuk digunakan dalam berbagai kesempatan, baik formal dengan celana panjang berpotongan lurus maupun tampilan santai dengan jeans dan kaus.
  2. Chunky dan Oversized
    Desain sneakers chunky, dengan sol tebal dan besar, terus menjadi favorit. Meskipun tren ini dimulai pada era 90-an, popularitasnya kembali meroket pada 2017 dengan hadirnya model seperti Balenciaga Triple S Trainer. Sneakers chunky memberikan kesan edgy dan unik yang cocok untuk gaya kasual maupun streetwear.
  3. Velcro
    Setelah sebelumnya dianggap ketinggalan zaman, sneakers dengan strap velcro kini kembali menjadi tren berkat sentuhan nostalgia dan desain modern. Kombinasi gaya retro dan kekinian ini membuat velcro menjadi pilihan stylish yang praktis dan menarik.
  4. Beraksesori
    Menambahkan aksesoris pada sneakers, seperti pin, klip, atau bag charms, akan semakin populer. Aksesoris ini memberi sentuhan personal pada penampilan tanpa perlu mengganti sepatu baru, memberikan kesan segar dan unik pada gaya sneakers.
  5. Hitam Klasik
    Sneakers hitam selalu menjadi pilihan klasik yang tak pernah lekang oleh waktu. Warna hitam yang serbaguna ini mudah dipadukan dengan berbagai outfit, dari tampilan kasual hingga formal. Kombinasikan dengan celana jeans hitam dan kaus putih untuk penampilan yang simpel namun tetap stylish.

Dengan tren-tren tersebut, sneakers akan terus menjadi pilihan utama dalam dunia fesyen pria di 2025, baik untuk tampilan sehari-hari maupun acara-acara lebih formal.